Pada Sabtu 6 Oktober 2018, telah dilaksanakan Kegiatan Kuliah Umum Mahasiswa Baru dengan tema “Sinergisitas Profesi Kesehatan Dalam Upaya Manajemen Bencana”. Tema ini, sengaja diangkat ditengah kondisi bencana alam yang terjadi di beberapa daerah di Indonesia, selain itu pelayanan kesehatan dirasa menjadi hal yang sangat dibutuhkan dalam kondisi bencana alam. Tujuan utamanya, adalah agar mahasiswa mampu lebih memahami peranan mereka dalam kegiatan penanggulangan bencana, baik tingkat regional se-Solo Raya, Jawa Tengah dan Nasional. Maka dari itu peran profesi kesehatan menjadi sangat vital, dalam upaya penanggulangan dan rekonstruksi, serta pemulihan pasca bencana.
Dalam kegiatan ini, ke dua Narasumber memaparkan dari sudut pandang lingkungan, geologi, manajemen bencana, upaya pelayanan kesehatan dan peranan penting tenaga kesehatan dan sinergisitas, baik antar profesi kesehatan maupun lintas sektoral. Sehingga harapannya, kegiatan penanggulangan dan manajemen bencana dapat teratasi dan lebih optimal.